Bantu Penanganan Bencana Cimanggung, Kang RinSo Siap Advokasi dari Provinsi

oleh
SERAHKAN SANTUNAN: Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H Ridwan Solichin (kanan) menyerahkan santunan dan bantuan yang diterima penanggungjawab dapur umum Rika Mustika Handayani, baru-baru ini.

RADARSUMEDANG.ID, CIMANGGUNG–Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat H Ridwan Solichin, SIP, MSi meninjau langsung lokasi bencana alam banjir bandang di Desa Sawahdadap Kecamatan Cimanggung, Senin (19/12/2022) baru-baru ini.

Selain melakukan peninjauan, Sekretaris Fraksi PKS DPRD Jabar ini juga memberikan santunan bagi warga korban banjir bandang dan para pengungsi di Dusun Cimuncang Desa Sawahdadap serta meninjau dapur umum.

Bantuan diterima oleh Penanggungjawab Dapur Umum Rika Mustika Handayani. Rika mengucapkan terimakasih atas kunjungan mewakili DPRD Jawa Barat khususnya Fraksi PKS Jawa Barat yang telah peduli bagi warga korban banjir bandang.

“Kami atas nama para keluarga pengungsi korban bencana menyampaikan rasa terimakasih atas kunjungannya kepada Pak Dewan Jabar, H Ridwan Solichin, dewan asal PKS yang telah mengunjungi kami serta memberikan bantuan yang sangat berarti bagi kami,” ucap Rika seraya mengatakan dengan kunjungan itu dirasa sangat membantu dan semoga Kang RinSo, mendapatkan balasan dari Alloh SWT.

Sementara itu, Anggota Komisi 1 DPRD Jawa Barat ini mengaku turut berduka cita atas musibah bencana banjir bandang bagi warga Sawahdadap. “Secara pribadi saya sampaikan duka cita yang mendalam, sebagai bagian dari masyarakat Cimanggung yang berdekatan dengan Jatinangor, tentu sudah menjadi saudara. Turut merasakan apa yang saudara-saudara saya rasakan disini,” ucap Kang RinSo.

Sebagai anggota dewan provinsi Dapil Jawa Barat XI yang mewakili masyarakat Kabupaten Sumedang, Majalengka dan Subang, Kang RinSo siap mengadvokasi terkait penanganan pasca bencana dan upaya agar bencana yang sama tidak terulang lagi.

“Sebenarnya wilayah Cimanggung dan Jatinangor ini bencananya sudah bisa diprediksi, karena sudah beberapa kali, terjadi longsor, banjir sudah sangat sering, hampir setiap tahun. Nah, dari pola itu harus dipikirkan solusi terbaiknya. Intinya harus ada penanganan dari kawasan hulu hingga hilir yang komprehensif,” sarannya.(rik)