KOTA – Memasuki libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, sejumlah penumpang mulai memadati Terminal Tipe A Ciakar, Sumedang, pada Rabu (25/12). Ratusan pemudik dari luar daerah seperti Jakarta, Tangerang, serta berbagai wilayah di Pulau Jawa tiba di terminal ini untuk menghabiskan waktu liburan di kampung halaman.
Meski suasana terminal terlihat cukup ramai, Pengawas Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Ciakar, Cahyono, menyebutkan adanya penurunan jumlah penumpang yang datang pada hari ini.
“Untuk kedatangan penumpang per hari ini, 25 Desember, tercatat ada penurunan sekitar 29 persen dibandingkan hari kemarin. Dari 256 penumpang kemarin, hari ini jumlahnya turun menjadi 181 penumpang,” kata Cahyono.
Namun, Cahyono mengungkapkan peningkatan jumlah penumpang yang signifikan terjadi sebelumnya pada Sabtu (21/12), dengan kenaikan hingga 35 persen.
“Untuk peningkatan yang lebih signifikan itu pada hari Sabtu, dengan angka kenaikan sampai 35 persen,” ucapnya.
Mengenai prediksi kedatangan penumpang menjelang pergantian tahun, Cahyono menjelaskan bahwa jumlahnya akan bervariasi karena libur panjang biasanya berlangsung bertahap.
“Jumlah kedatangan penumpang ke Terminal Ciakar tidak bisa diprediksi secara pasti. Biasanya kedatangan bersifat bertahap, mulai dari tanggal 21 hingga 31 Desember, sehingga tidak ada lonjakan besar yang terjadi,” ujarnya.
Sementara itu, salah seorang penumpang, Yanuar, mengaku memilih mudik lebih awal guna menghindari kemacetan menjelang pergantian tahun. Ia bersama keluarganya sengaja pulang ke Sumedang lebih awal untuk menikmati liburan di kampung halaman.
“Saya dari Tangerang sengaja mudik ke Sumedang untuk liburan. Memilih pulang hari ini karena takut nanti macet,” kata Yanuar.(gun)