Camat Pamulihan Bantu Warga Kurang Mampu dan Anak Yatim di Desa Cijeruk

oleh
Ilustrasi oleh AI

RADARSUMEDANG.id, KOTA – Dalam semangat kepedulian sosial, Camat Pamulihan, Ade Rohana, bersama Kepala Seksi Trantib dan staf kecamatan, menyambangi warga kurang mampu dan anak-anak yatim di Dusun Lembur Sawah, Desa Cijeruk, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Rabu (21/5).

Bantuan berupa paket sembako diserahkan langsung kepada para penerima manfaat. Kegiatan ini merupakan bagian dari program Gerakan Mencintai Pamulihan (GEMPA) yang telah berjalan sejak 2023 dan mencakup 11 desa di wilayah Kecamatan Pamulihan.

Dalam kunjungannya, perhatian Camat Ade Rohana tertuju pada seorang penerima bantuan yang merupakan penyandang disabilitas tuna rungu dan tuna wicara, sekaligus yatim piatu. Warga tersebut hidup seorang diri di rumah yang kondisinya memprihatinkan dan membutuhkan perbaikan segera.

Camat pun mendatangi langsung rumah tersebut dan menyerahkan bantuan secara khusus. “Bantuan ini memang sederhana, tapi kami berharap bisa memberi dukungan moral dan semangat untuk tetap bertahan,” ujarnya.

Ade juga menyampaikan bahwa pihak kecamatan telah mengajukan proposal bantuan perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) ke Baznas Sumedang. “Proposalnya sudah kami kirimkan. Mudah-mudahan bisa segera terealisasi,” katanya.

Kehadiran langsung camat dan jajaran disambut hangat oleh warga setempat. Kepala Dusun 3, Tarmana, mewakili aparatur Desa Cijeruk bersama anggota BPD, menyampaikan rasa terima kasih atas perhatian dari pihak kecamatan.

“Ini menjadi kebanggaan sekaligus rasa syukur kami, terlebih camat hadir langsung meskipun cuaca sedang hujan seperti ini,” tutur Tarmana.

Ia berharap bantuan yang diberikan dapat membawa berkah dan menjadi penyemangat bagi warga untuk bangkit dan menjalani hidup dengan lebih baik. (tha)