KOTA – Pimpinan Daerah Persatuan Islam (Persis) saat ini tengah membangun gedung Markaz Dakwah Persis Sumedang. Lokasinya di kawasan Bojong Ciakar, sekitar 500 meter dari Terminal Ciakar Sumedang. Tahapan pembangunan hingga Senin (7/1) sedang mengerjakan coran untuk lantai dua.
Wakil Ketua PD Persis Sumedang, Dede Anwar Munawar mengatakan, gedung tersebut nantinya akan menjadi pusat dawah dan pendidikan Persis di Sumedang. Dia menjelaskan, terwujudnya markaz tersebut, diharapkan menjadi wasilah keberlangsungan dawah dan pendidikan Persis dalam mendakwahkan tuntunan Quran dan Sunah.
“Ini adalah ikhtiar jamiyyah untuk mewujudkan sarana dawah dan pendidikan persis menjadi satu tempat persis, persistri, pemuda dan Pemudi persis tingkat kabupaten,” terangnya.
Disinggung soal pendanaan, Dede menjelaskan lahan berasal dari wakaf anggota/simpatisan Persis.
“Dengan bertawakkal kepada Allah, kami bahu membahu mengumpulkan infaq dan shodaqoh baik dari anggota maupun simpatisan Persatuan Islam untuk mewujudkan markas ini, Insha Allah,” ujarnya.
Lebih lanjut dia mengatakan, pembangunan tersebut masih membutuhkan dana yang tidak sedikit.
“Untuk itu panitia pembangunan masih mengharapkan bantuan dan uluran tangan dari semua pihak, para agniya, munfiqin dan muhsinin hingga selesai,” pungkasnya. (krn)