CIMANGGUNG, RADARSUMEDANG.ID – Hingga Senin (18/1/21) Siang. Tim SAR Gabungan berhasil menemukan dan mengangkat 4 korban longsor di Perum Pondok Daud Dusun Bojongkondang Desa Cihanjuang Kecamatan Cimanggung.
Sehingga jasad korban yang sudah berhasil diangkat dan diidentifikasi berjumlah 36 orang. Sementara yang masih dalam pencarian diperkirakan tinggal 4 empat orang lagi.
Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansyah mengatakan keempat korban yang ditemukan hingga siang ini adalah korban longsoran pertama dan ditemukan di sektor dua.
“Pertama kita temukan jasad korban sekitar pukul 09.20 WIB dan teridentifikasi bernama Abraham Sihombing (8). Selanjutnya pada pukul 10.05 WIB ditemukan satu korban berjenis kelamin perempuan dewasa, bernama Roida Manaor Tampubolon (60),” ujar Deden melalui keterangan Persnya.
Lebih lanjut, dua jasad korban berikutnya juga ditemukan disektor dua yaitu rumah terdampak longsoran pertama.
“Pukul 11.00 WIB ditemukan 1 korban meninggal dunia jenis kelamin laki-laki anak-anak bernama Danel Alvaro Pasiribu (5 thn). Dan pukul 11.23 WIB ditemukan 1 korban meninggal dunia jenis kelamin laki-laki anak-anak di lokasi yang sama bernama Boston Fanbel Pasiribu (1 thn ),” sebutnya.
Saat ini proses pencarian masih berlangsung menggunakan 4 unit alat berat. (tha/gun).