Keren Gak Perlu Baru dan Mahal, Gudang Second Brandid Solusinya

oleh
DISERBU : Gudang Second Brandid di Jalan Raya Tanjungsari sebrang Tokma Tanjungsari tampak diserbu pembeli

RADARSUMEDANG.ID, TANJUNGSARI – Salah satu toko pakaian di Jalan Raya Tanjungsari tepatnya di sebrang Tokma Tanjungsari menyediakan berbagai pakaian bekas dan murah, namun tidak berarti murahan.

Meski terbilang barang bekas, barang tersebut sangat layak pakai, bahkan banyak pakaian yang bermerek dari luar negeri.

Ya, Gudang Second Branded adalah nama toko pakaian tersebut. Dan akan menjadi solusi bagi yang suka dengan mode atau gaya pasalnya banyak sekali model pakaian yang bagus dan cocok dengan keuangan dimasa pandemi.

Pemilik Gudang Second Brandid, Azis mengatakan bagi yang suka berbelanja di toko barang bekas salah satunya adalah pakaian. Gudang Second Brandid akan menjadi solusinya.

“Bagi pecinta barang bekas di Tanjungsari dan umumnya di Sumedang tidak perlu khawatir pasalnya toko pakaian kami bisa jadi solusi belanja pakaian dimasa pandemi,” ujarnya.

Meski diyakininya bahwa yang berbelanja ke toko pakaian barang bekas seperti toko pakaian miliknya bukan persoalan financial, namun biasanya karena mencari barang yang brandid.

“Biasanya yang mencari pakaian disini itu mengutamakan merek, kemudian model, dan yang penting kualitasnya bagus dan cocok dengan pembeli, harga berapapun tidak jadi soal asalkan sesuai,” sebutnya.

Meski pada masa pandemi ini alasan beberapa orang melakukan thrifting. Namun biasanya bukan dari latar belakang finansial, melainkan di Indonesia memang sulit untuk mencari barang-barang yang diinginkan sehingga thrif shooping jadi salah satu alternatif.

“Namun pembeli tidak perlu khawatir karena kami tetap memasang harga yang sesuai, dijamin tidak akan kemahalan. Jadi kalau mau keren namun gak perlu baru dan mahal datang aja ketempat kami Gudang Second Brandid,” ajaknya. (Isl).

oleh