RADARSUMEDANG.ID – Gelar Pangan Murah (GPM) digelar di halaman Masjid Agung Sumedang, Rabu (29/3). Pasar sembako murah ini digelar Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan Jawa Barat, dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Sumedang.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan pada DPKP, Edy Kusnadi mengatakan, GPM ini digelar dalam rangka stabilitas pasokan, harga pangan dan mengisi bulan suci Ramadan. Beberapa komoditas yang dijual yakni beras Rp45.000/5 kg, ayam utuh Rp31.000/ekor, terigu Rp11.500/kg, telur ayam Rp29.000/kg, minyak goreng Rp15.000, gula pasir Rp13.500/kg dan sayuran (bawang merah cabai rawit, cabai keriting) Rp10.000/pak.
“GPM ini digelar dalam rangka pengendalian harga dan pasokan pangan. Termasuk juga penekanan terhadap peningkatan inflasi daerah,” kata Edy.
GPM digelar untuk membantu masyarakat, dengan pangan yang harganya lebih murah dari pasaran, sehingga terjangkau masyarakat. Kegiatan ini rencana digelar selama dua hari, yakni Rabu dan Kamis (30/3). Di hari pertama kemarin, GPM diserbu ratusan warga, hingga berdesakan.
“Dengan GPM ini kami mencoba membantu supaya masyarakat mendapatkan pangan yang murah namun berkualitas,” tuturnya.
Salah seorang warga Regol Wetan, Yanti mengaku sangat terbantu dengan adanya GPM ini. Meski harus antre, namun dirinya rela demi mendapatkan sembako murah. “Tadinya mau beli beras, tapi kehabisan. Jadi sekarang beli minyak sama gula,” ucapnya. (gun)