Begini Keseriusan Desa Bongkok Jalankan Program ‘Teras Hejo’

oleh

RADARSUMEDANG.ID – Mau dilombakan atau tidak nantinya, Desa Bangkok, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang komitmen serius menjalankan program ‘Teras Hejo’. Hal itu disampaikan Kepala Desa Bongkok Fiqi Zulfikar lantaran wilayah desanya dijadikan program ‘Teras Hejo ‘ untuk Kecamatan Paseh.

 

Fiqi mengatakan, sebelum wilayahnya ditetapkan menjadi objek kegiatan ‘Teras Hejo’, pihaknya sudah merencanakan program penghijauan. “Jadi nantinya mau dilombakan atau tidak, program itu sudah kami bidik dari awal juga,” ujarnya.

 

Menciptakan pekarangan rumah-rumah warga yang hijau harus ditekuni secara serius. “Karena memang sebelum ‘Teras Hejo’ sudah jadi obrolan kami perencanaan sebelumnya terkait manfaat lahan pekarangan,” ulasnya.

 

Dia menilai, manfaat pekarangan rumah hijau selain untuk menambah konsumsi keluarga sehari-hari, juga sebagai implementasi program ketahanan pangan dan meningkatkan produktivitas lahan pekarangan serta peningkatan SDA dan SDM. “Apalagi di wilayah Bongkok sebagian kena proyek Tol, berarti kita harus mencoba untuk menghijaukan pekarangan untuk lingkungan hidup,” papar Fiqi.

 

Dia menambahkan, program ‘Teras Hejo’ di Desa Bongkok menggunakan pupuk Bios 44. Pihaknya sudah menjalankan program dimaksud sesuai agenda mulai dari sosialisasi dan serah terima secara seremonial.

 

Selain itu juga sudah penyampaian para pemateri  dari Kabupaten Sumedang, stakeholder unsur terkait dan lainnya ke masyarakat. Sedangkan tahapan lahan persemaian juga sudah dipersiapkan berikut dengan alat penunjang yang ada.

 

“Ribuan benih dari sekitar 10 komoditas jenis sayuran sudah ada dan nantinya akan dibagikan ke setiap RW melibatkan stakeholder dan masyarakat,” ungkapnya. Tempat persemaian itu disediakan di sebuah tempat Dusun Babakankondang RT 32/RW 08. (tri)