RADARSUMEDANG.ID – Dalam rangka HUT ke-18 Apdesi, tim ekspedisi Apdesi Sumedang rencananya melakukan pendakian ke Gunung Rinjani di Kabupaten Lombok Timur, Provinsi NTB. Tim ekspedisi berjumlah lima orang itu dijadwalkan berangkat dari Sumedang pada Sabtu (13/5) malam.
Ketua Tim Ekspedisi Gunung Rinjani Lukman Hakim mengatakan, lima personel yang berangkat itu merupakan perangkat desa yang tergabung dalam Apdesi Sumedang. “Malam Minggu dari Sumedang menuju Bandara Soekarno Hatta Jakarta. Terbang ke Lombok diperkirakan sampai jam delapan pagi. Silaturahmi dulu dengan Pemdes Sembalun Lawang dan mulai naik pendakian Senin (15/5) pagi,” jelas Lukman yang juga Sekdes Cimuja, Kecamatan Cimalaka.
Di puncak gunung berketinggian 3726 MDPL akan ditancapkan dan dikibarkan bendera merah putih dan bendera Apdesi. HUT Apdesi sendiri tepatnya pada 17 Mei. “Persiapan kita sekarang udah 100 persen, tinggal gas,” katanya pada Jumat (12/5).
Disana pihaknya juga mengagendakan studi tiru dengan Pemdes Sembalun Lawang. “Studi tiru tentang BUMDES, potensi wisata, tata kelola pemerintah desa dan baksos serta lainnya,” ucapnya.
Dia menambahkan, tim ekspedisi tersebut juga akan turut menyampaikan atau mempromosikan berbagai potensi yang ada di Kabupaten Sumedang. “Terimakasih kami kepada pak ketua Apdesi Sumedang beserta jajaran, pelindung Apdesi Sumedang pak Irjen Pol (Purn) Drs. H. Adang Rochjana dan jajaran, pak bupati Sumedang beserta jajaran, pak camat Cimalaka dan semua pihak yang mendukung kegiatan tim ekspedisi ini,” paparnya.
Harapannya dari kegiatan ini untuk mengenal potensi wilayah desa dan daerah lain, lebih memperkokoh jiwa korsa di organisasi Apdesi, membangun citra desa yang lebih maju serta implementasikan hasil kegiatan tersebut di Kabupaten Sumedang. “Juga untuk lebih mencintai alam dalam arti luas,” tutup Lukman. (tri)