RADARSUMEDANG.ID – Pengaspalan jalan sepanjang 200 meter dengan lebar 3,5 meter mendapat antusias warga masyarakat seputaran Desa Cisarua, Kecamatan Cisarua. Pengerjaan berasal dari Banprov 2024 itu dikerjakan pada Minggu (28/07).
Akses jalan dimaksud terhubung dari wilayah Dusun Baru, Desa Cisarua menuju desa tetangga yaitu Desa Ciuyah, Kecamatan Cisarua. Salah seorang warga Desa Cisarua, Roji menyatakan bersyukur atas dikerjakan proyek tersebut.
“Alhamdulillah jalan sudah diperbaiki. Semoga banyak manfaatnya untuk kepentingan umum, khususnya bagi warga di lingkungan Cisarua,” paparnya.
Bantuan hotmik jalan baru itu berlokasi dalam satu hamparan pusat kota kecamatan. “Selain bermanfaat sebagai arus transportasi, tentunya nambah kebanggaan bagi kami karena memiliki jalan bagus mulus di kota kecamatan,” ujar beberapa warga lainnya. (tri)