RADARSUMEDANG.ID – Kepala Desa (Kades) Cibeureum Kulon, Kecamatan Cimalaka, Gun Gun Turganda bertekad memberikan yang terbaik sehubungan wilayah administrasinya dijadikan objek peringatan Hari Desa Nasional (HDN) 2025. Peringatan HDN itu sendiri dijadwalkan selama dua hari yakni pada 14 dan 15 Januari mendatang.
“Insyaallah kami siap memberikan yang terbaik dalam acara ini. Kami siap berikan dukungan maksimal agar acara terselenggara dengan baik,” tekad Kades di kantornya pada Selasa (7/1).
Sebagaimana diketahui, Cibeureum Kulon terpilih sebagai tempat peringatan HDN tingkat nasional yang sebelumnya ada beberapa opsi daerah lain yaitu Subang dan Bogor. “Alhamdulillah, ternyata di Cibeureum Kulon terpilih sebagai tempat peringatan HDN,” ucapnya.
Pihaknya berharap kegiatan itu memberikan suatu nilai positif ke pemerintah desa setempat dan masyarakatnya. “Bagaimana adanya semangat gotong royong yang tumbuh dan mudah-mudahan bisa dapatkan nilai kesejahteraan masyarakat tadi,” papar Gun Gun.
Terkait persiapan acara, saat ini tengah mengerjakan berbagai persiapan agar pelaksanaan hari ‘H’ bisa berjalan lancar. Persiapan sekarang berupa penataan tempat supaya terlihat rapi dan nyaman. “Saat ini persiapan sudah 50 persen dan menjelang hari ‘H’ kami sudah siap,” tandasnya. (tri)