Betekad Tingkatkan Angka Partisipasi Pemilih 84 Persen

oleh
Sejumlah anggota paskibra saat membawa bendera peserta pemilu 2024 yakni 18 partai politik pada kirab pemilu 2024 di alun-alun Sumedang, Sabtu (7/10). (For Radar Sumedang)
RADARSUMEDANG.id, KOTA — Pj Bupati Sumedang Herman Suryatman menegaskan bahwa Pemkab Sumedang mendukung KPU sesuai dengan kewenangannya untuk kepentingan Pemilu 2024.
“Tugas saya selaku Pj Bupati bukan hanya Pemilu penyelenggaraannya damai, namun akan meningkatkan partisipasi pemilih. Kami akan ikhtiarkan angka partisipasi 84 persen bahkan lebih dari itu,” kata Herman disela Kirab Pemilu 2024 di Alun-alun Sumedang, Sabtu (7/10).
Selain itu lanjut Herman, sebagai pejabat pembina kepegawaian di Kabupaten Sumedang, Ia menegaskan akan menjaga netralitas ASN.
“Saya punya tanggung jawab membina sekitar 10 ribu ASN yang ada di Kabupaten Sumedang. Catat, kami akan jaga netralitasnya. Semata-mata untuk kepentingan bangsa dan negara,” tegas Herman.
Termasuk dalam hal ini sambung Herman, Pemkab Sumedang akan mengedukasi warga masyarakat agar tingkat partisipasi politik di Sumedang signifikan.
“Pesta demokrasi ini harus membawa kebahagiaan, sareundeuk saigeul sabobot sapihanean. Pemilu yang jujur, adil, langsung, umum, bebas dan rahasia sudah menjadi komitmen dan sudah dideklarasikan. Tugas kita semua untuk menjaganya,” tuturnya.
Herman menambahkan, Pemilu di Sumedang nantinya harus berkualitas dan berjalan optimal maka pemerintahan pun akan optimal.
“Jadi kami sangat berkepentingan pemilu ini berkualitas, tentu dengan mengacu kepada kaidah-kaidah yang telah kita sepakati bersama dan tentu sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” katanya.
Sebagai informasi, pada kegiatan tersebut dilaksanakan Serah Terima Kirab Pemilu 2024 dari Kabupaten Majalengka ke Kabupaten Sumedang.
Adapun panji Pemilu Damai akan di-kirabkan keliling ke tiap kecamatan di Sumedang dan akan berakhir tanggal 14 Oktober 2023.
Selanjutnya akan dilaksanakan apel kesiagaan Pemilu 2024 di Kecamatan Cimanggung, untuk selanjutnya akan diserahkan Panji Pemilu Damai tersebut ke Kabupaten Garut. (jim)