SUMEDANG–Hari ini (Sabtu, 20/7/2019) sebanyak 753 siswa yang terdiri dari tingkat madrasah ibtidaiyah (MI), madrasah tsanawiyah (MTs) dan madrasah aliyah (MA) akan mengikuti ajang tahunan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat kabupaten yang digelar di MAN 1 Sumedang dan MTsN 1 Sumedang yang berada di Kecamatan Cimalaka.
Ketua Panitia KSM 2019 Drs Abdul Haris mengatakan KSM tingkat kabupaten dimaksudkan untuk menjaring siswa terbaik per bidang studi yang mewakili setiap kabupaten/ kota untuk mengikuti tahapan KSM tingkat provinsi.
Adapun ketentuannya, lanjut Abdul Haris yang juga Kepala MAN 1 Sumedang ini bahwa setiap madrasah dapat mengirimkan 1 sampai 3 siswa terbaiknya dalam setiap bidang studi yang dikompetisikan.
“Seleksi KSM kabupaten/kota ini digelar serentak secara nasional menggunakan sistem tes berbasis kertas pensil atau paper based test (PBT),” jelas Abdul Haris usai rapat persiapan baru-baru ini bersama PGM Indonesia.
Bidang studi yang dilombakan untuk tingkat madrasah ibtidaiyah (MI) matematika terintegrasi dan IPA terintegrasi. Untuk tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) yakni matematika terintegrasi, sains IPA terintegrasi dan IPS terintegrasi. Untuk tingkat Madrasah Aliyah (MA) yakni, matematika terintegrasi, biologi terintegrasi, fisika terintegrasi, ekonomi terintegrasi dan geografi terintegrasi.
Dalam pelaksanaannya KSM akan dibagi di dua tempat berbeda. Untuk peserta KSM tingkat MI dan MA bertempat di kampus MTsN 1 Sumedang dengan menggunakan 20 ruangan. Sementara itu untuk tingkat MTs bertempat di kampus MAN 1 Sumedang dengan menggunakan 20 ruangan juga. Jumlah total peserta KSM dari semua tingkatan sebanyak 753 siswa dengan rincian: peserta KSM dari MI sebanyak 246, MTs sebanyak 360 dan MA sebanyak 147 siswa.
Dari KSM ini akan keluar sejumlah pemenang dari setiap bidang studi yang dikompetisikan. “Para pemenang ini nantinya berkesempatan untuk mengikuti KSM tingkat provinsi Jawa Barat yang bakal digelar di Kabupaten Cianjur pada 15 Agustus 2019,” sebut Abdul Haris.(rik)
753 Pelajar Madrasah Siap Bertarung dalam Ajang KSM 2019
