Komisi I DPRD Jabar Awasi Penetapan Batas Desa Wisata di Pangandaran

oleh
Anggota Komisi 1 DPRD Jabar H Ridwan Solichin, SIP MSi (kedua dari kiri)

RADARSUMEDANG.id, PANGANDARAN – Dalam upaya meningkatkan pengelolaan dan pengembangan desa wisata di Kabupaten Pangandaran, Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat melakukan kunjungan kerja ke Kantor Desa Cijulang pada Selasa, 27 Februari 2024.

Salah seorang anggota Komisi 1 DPRD Jawa Barat H Ridwan Solichin, SIP, MSi mengatakan kunjungan ini bertujuan untuk melakukan pengawasan langsung terhadap proses penetapan batas desa, khususnya yang berhubungan dengan area wisata hutan mangrove di Desa Cijulang dan tempat-tempat wisata lainnya seperti Pantai Batu Karas yang dikelola oleh Desa Batu Karas, Kecamatan Cijulang.

“Desa Cijulang, yang terkenal dengan keindahan alamnya, khususnya hutan mangrove, menjadi salah satu lokasi wisata unggulan di Kabupaten Pangandaran. Pengawasan penetapan batas desa menjadi penting untuk memastikan keberlanjutan pengelolaan sumber daya alam serta memperjelas wilayah pengelolaan antar desa, yang pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat lokal,” terang Kang Rinso.

Selama kunjungan, pimpinan dan anggota Komisi I DPRD Jawa Barat bertemu dengan perangkat desa serta masyarakat setempat untuk mendengarkan langsung informasi dan masukan terkait dengan proses penetapan batas desa.

“Kami juga meninjau langsung lokasi wisata hutan mangrove dan Pantai Batu Karas untuk memahami potensi dan tantangan yang dihadapi dalam pengelolaan dan pengembangan desa wisata tersebut,” katanya.

Kang Rinso mengatakan dari kunjungan ini diharapkan dapat memberikan wawasan dan rekomendasi bagi DPRD Provinsi Jawa Barat dalam membuat kebijakan yang mendukung pengembangan desa wisata di Kabupaten Pangandaran.

“Selain itu, dengan adanya pengawasan langsung, diharapkan proses penetapan batas desa dapat dilakukan dengan lebih akurat dan adil, sehingga kontribusi desa-desa wisata terhadap perekonomian lokal dan pelestarian lingkungan dapat dioptimalkan,” tandasnya.

Kegiatan ini juga menegaskan komitmen DPRD Provinsi Jawa Barat untuk mendukung pengembangan pariwisata berkelanjutan di wilayahnya, yang tidak hanya berfokus pada peningkatan kunjungan wisatawan tetapi juga pada kesejahteraan masyarakat setempat dan pelestarian alam.(rik)